Format-administrasi-desa.blogspot.com | Halo Sobat Desa dimana pun berada, pada kesempatan ini Kami akan mencoba menjawab salah permintaan Anda tentang bagaimana sebenarnya
Contoh Surat Cuti Melahirkan Perangkat Desa itu?
Setidaknya (secara umum) ada 2 jenis surat yang perlu diurus oleh Perangkat Desa yang mau cuti melahirkan/hamil:
- surat permohonan cuti yang dibuat oleh Perangkat Desa; dan
- surat izin cuti yang dikeluarkan oleh Kepala Desa.
Apa itu? Bagaimana contohnya? Berikut ini paparannya:
Daftar Isi:
- Contoh Surat Permohonan Cuti Melahirkan Perangkat Desa
- Contoh Surat Izin Cuti Melahirkan Perangkat Desa
Contoh Surat Permohonan Cuti Melahirkan Perangkat Desa
Surat Permohonan Cuti Melahirkan Perangkat Desa adalah surat permohonan yang diajukan oleh seorang Perangkat Desa kepada Kepala Desa untuk memohon diberi cuti melahirkan.
Sebagaimana kita ketahui bahwa orang yang menjabat sebagai Perangkat Desa dalam
Struktur Organisasi Pemerintah Desa tidak hanya kaum lelaki, perempuan juga diberikan hak untuk dapat mengisi jabatan-jabatan yang ada di SOTK Pemdes itu. Entah itu sebagai Sekretaris Desa, Kaur Keuangan, Kaur Perencanaan, Kaur Tata Usaha dan Umum, Kasi Pemerintahan, Kasi Kesejahteraan, Kasi Pelayanan, maupun Kepala Dusun (Kadus/Kasun).
Tidak bisa dipungkiri bahwa wanita yang bekerja sebagai unsur Perangkat Desa tersebut, khususnya yang sudah menikah (kawin) harus menghadapi urusan-urusan penting berkenaan dengan keluarganya. Sebut saja ketika pegawai desa tersebut akan melahirkan.
Cek juga:
Contoh Format Surat Keterangan Belum Menikah Agar tugas-tugas sebagai aparat desa yang menjadi kewajibannya dan proses kelahiran anaknya tidak terganggu, maka ia berhak untuk mengajukan cuti dari jabatannya kepada Kepala Desa selama kurun waktu tertentu sampai dengan selesainya proses melahirkan tersebut.
Sesuai prosedur, yang bersangkutan harus terlebih dahulu bermohon melalui surat permohonan yang isinya memohon/meminta atasannya (baca juga: Kepala Desa) agar diberikan izin cuti kerja dari jabatan untuk sementara waktu. Berdasarkan surat permohonan cuti melahirkan ini, Kepala Desa kemudian mengeluarkan
surat izin cuti melahirkan perangkat desa.
Cek juga:
Pengganti Surat Permohonan Cuti Perangkat Desa dalam Pilkades Oke, jadi bagaimana
contoh format surat permohonan cuti melahirkan bagi Perangkat Desa terbaru?
Berikut ini cuplikan teks redaksi penulisannya:
Perihal : Permohonan Cuti Melahirkan
Kepada
Yth. Kepala Desa Batuatas Barat
di -
Babala
Dengan hormat,
Yang bertanda tangan dibawah ini:
Nama : SI CANTIK
Tempat/Tanggal Lahir : Babala, 04 April 1990
Agama : Islam
Jabatan : Kaur Keuangan
Alamat : Desa Batuatas Barat Kecamatan Batuatas Kabupaten Buton Selatan Provinsi Sulawesi Tenggara
Dengan ini Saya selaku Kaur Keuangan mengajukan permohonan untuk mendapatkan izin cuti untuk melahirkan.
Demikian surat permohonan ini untuk menjadi maklum. Atas kebijaksanaannya disampaikan terima kasih.
Babala, 20 April 2020
Hormat Saya,
SI CANTIK
Keterangan:
Silahkan sesuaikan dengan kebutuhan Anda.
Apabila Sobat Desa membutuhkan file dokumennya, baik itu dalam bentuk format Doc (Microsoft Word) maupun PDF. Secara lengkap, Sobat Desa dapat mendownload melalui link download dibawah ini:
Contoh Surat Permohonan Cuti Melahirkan Perangkat Desa Doc atau:
Contoh Surat Permohonan Cuti Melahirkan Perangkat Desa PDF Password: formatadministrasidesa
Contoh Surat Izin Cuti Melahirkan Perangkat Desa
Surat Izin Cuti Melahirkan Perangkat Desa adalah surat izin cuti atau pemberian cuti jabatan yang dikeluarkan atau diterbitkan oleh Kepala Desa/Pj Kepala Desa kepada Perangkat Desa yang akan melaksanakan proses persalinan atau melahirkan anak. Surat Izin cuti ini dibuat atas dasar pengajuan/permohonan dari Perangkat Desa.
Cek juga:
Contoh Surat Keterangan Kenal Lahir Selama pegawai Desa tersebut menjalani cuti melahirkan, maka tugas Perangkat Desa yang cuti tersebut ditugaskan atau dirangkap oleh Perangkat Desa lainnya yang ditetapkan dengan Keputusan Kepala Desa atau surat tugas tentang pengangkatan Plt Perangkat Desa.
Bagaimana contohnya?
Berikut ini cuplikan teks redaksinya:
SURAT IZIN CUTI PERANGKAT DESA
Nomor : 854/ ...........
Yang bertanda tangan dibawah ini Kepala Desa .... Kecamatan .... Kabupaten ...., dengan ini memberikan izin cuti melahirkan kepada :
Nama : ......
Tempat/Tanggal Lahir : ......
Agama : ....
Jabatan : ....
Alamat : .....
Kepada yang bersangkutan diberikan cuti terhitung sejak tanggal .... sampai dengan .... dengan ketentuan setelah selesai menjalankan cuti wajib melaporkan kepada Kepala Desa.
Surat izin cuti ini diberikan berdasarkan surat permohonan izin cuti melahirkan yang bersangkutan yang diterima tanggal .....
Demikian surat izin cuti ini dibuat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.
......, ...... 2020
Kepala Desa/Pj Kepala Desa ....
..........
Tembusan :
- Yth. Camat .... di ....;
- Yth. Ketua BPD .... di ....;
- Arsip.
Bagi Anda yang akan melahirkan dan saat ini Anda sedang bekerja sebagai Sekretaris Desa, Kaur Keuangan, Kaur Perencanaan, Kaur Tata Usaha dan Umum, Kasi Pemerintahan, Kasi Kesejahteraan, Kasi Pelayanan, atau Kepala Dusun (Kadus/Kasun). Sobat Desa bisa mencoba file dokumen dalam bentuk format Doc (Microsoft Word) maupun PDF.
Sobat Desa tidak perlu ijin khusus kok untuk mendownloadnya. Selengkapnya Anda dapat langsung didownload melalui link download dibawah ini:
Contoh Surat Izin Cuti Melahirkan Perangkat Desa Doc atau:
Contoh Format Surat Izin Cuti Melahirkan Aparat Desa PDF Password : formatadministrasidesa
Jika sudah berhasil mendownload file nya. Sobat Desa jangan lupa masukan passwordnya agar filenya dapat dibuka dan siap untuk digunakan.
Untuk contoh format administrasi desa lainnya, silahkan Sobat Desa silahkan telusuri semuanya hanya di Blog format-administrasi-desa.blogspot.com.
Jika ada hal-hal yang mau Sobat Desa katakan, usulkan, tanya, tanggapi, atau apapun itu silahkan tinggal jejak digital Anda melalui kolom komentar.
Cek juga:
Contoh Surat Cuti Perangkat Desa untuk Calon Kepala Desa Demikian ulasan tentang
Contoh Surat Permohonan Cuti Melahirkan Perangkat Desa dan Surat Izin Cuti Melahirkan Perangkat Desa. Semoga apa yang Kami paparkan beserta contoh format Doc dan PDF tersebut dapat berguna dan membantu Sobat Desa, khususnya bagi Perangkat Desa yang akan menjalani proses persalinan.