Daftar Isi/Sistematika Penyusunan LPPD Kepala Desa

NYARIS setiap awal tahun, ada saja sobat Desa yang bertanya kepada saya : bagaimana sistematika penyusunan LPPD? Atau seperti apa contoh daftar isi LPPD Kepala Desa itu? Melalui artikel ini, saya akan coba jelaskan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku.

***

Pada saat mau membuat dokumen LPPD Akhir Tahun Kepala Desa, saya sarankan sobat Desa membuka Permendagri Nomor 46 Tahun 2016 tentang Laporan Kepala Desa.


Muatan Materi LPPD


Pada Pasal 3 ayat (2) sampai (12) dalam Permendagri tersebut diuraikan apa saja muatan materi dari dokumen LPPD. Jika mengacu pada Permendagri 46/2016 tersebut, maka materi-materi yang harus termuat dalam penyusunan LPPD adalah:

  • Pendahuluan;
  • Program Kerja penyelenggaraan Pemerintahan Desa;
  • Program Kerja Pelaksanaan Pembangunan;
  • Program Kerja Pembinaan Kemasyarakatan;
  • Program Kerja Pemberdayaan Masyarakat;
  • Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa;
  • Keberhasilan yang dicapai, Permasalahan yang dihadapi dan Upaya yang ditempuh; dan
  • Penutup; serta;
  • Lampiran.

Daftar Isi/Sistematika Penyusunan Dokumen LPPD


Contoh Daftar Isi/Sistematika Penyusunan LPPD Kepala Desa
Gambar Infografis : Daftar Isi/Sistematika LPPD

Berdasarkan materi muatan LPPD tersebut, daftar isi/sistematika penyusunan dokumen LPPD dapat disusun sebagai berikut:

[code type="DAFTAR ISI/SISTEMATIKA LPPD"] Halaman Judul Surat Pengantar Kata Pengantar (opsional) Halaman Daftar Isi Halaman Daftar Tabel (opsional) BAB I PENDAHULUAN A. Tujuan Penyusunan Laporan B. Visi dan Misi C. Strategi dan Kebijakan BAB II PROGRAM KERJA A. Program Kerja Penyelenggaraan Pemerintahan Desa 1. Program Kerja 2. Pelaksanaan B. Program Kerja Pelaksanaan Pembangunan Desa 1. Program Kerja 2. Pelaksanaan C. Program Kerja Pembinaan Kemasyarakatan Desa 1. Program Kerja 2. Pelaksanaan D. Program Kerja Pemberdayaan Masyarakat Desa 1. Program Kerja 2. Pelaksanaan E. Pelaksanaan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa 1. Peraturan Desa tentang APBDes 2. Peraturan Desa tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBDes 3. Rincian Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa F. Keberhasilan yang dicapai, Permasalahan yang dihadapi dan Upaya yang ditempuh 1. Bidang Penyelenggaraan Pemerintahan Desa 2. Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa 3. Bidang Pembinaan Kemasyarakatan Desa 4. Bidang Pemberdayaan Masyarakat Desa BAB III PENUTUP A. Kesimpulan B. Ucapan Terima Kasih C. Saran LAMPIRAN-LAMPIRAN[/code]

Demikian penjelasan terkait sistematika penyusunan LPPD/daftar isi LPPD. Semoga bermanfaat.

Terima kasih telah membaca artikel di Web-Blog FORMAT ADMINISTRASI DESA yang berjudul: Daftar Isi/Sistematika Penyusunan LPPD Kepala Desa. Konten tersebut mengulas tentang bagaimana sistematika penyusunan LPPD? Atau seperti contoh daftar isi LPPD Kepala Desa itu? Melalui artikel ini, saya akan coba jelaskan sesuai.

Silahkan bagikan artikel ini ke media sosial kamu, jika memang dirasa dapat memberi manfaat kepada orang lain. Terima kasih!
Javascript DisablePlease Enable Javascript To See All Widget